Saya Siap Membela Timnas Indonesia
Pemuda Indonesia yang saat ini bermain untuk tim Espanyol, Arthur Irawan, mengaku siap membela timnas Indonesia.
Sejatinya, Arthur pernah mengikuti seleksi timnas U-23, bersama sejumlah pemain keturunan Indonesia lainnya seperti Diego Michiels, Stefano Lilipaly James Saragih maupun Ruben Wuarbanaran, awal tahun ini.
Namun ia bersama sejumlah nama lain tak lolos lantaran menurut pelatih kala itu, Alfred Riedl, ia masih terlalu muda.
Nasib baik membawa mantan pemain Lytham Town, Inggris, itu ke kasta tertinggi sepak bola Spanyol dengan menandatangani kontrak berdurasi empat tahun dengan tim asal Barcelona itu. Kini Arthur menawarkan jasanya untuk memperkokoh ‘Merah-Putih’.
“Saya siap bermain untuk Timnas jika diminta. Pokoknya saya siap bermain untuk Indonesia. Meski telah dikontrak empat tahun di Espanyol namun untuk membela negara kami diperbolehkan," ucap Arthur Irawan dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (14/11) petang.
Pemain kelahiran Surabaya 3 Maret 1993 yang saat ini tengah berada di Indonesia untuk mengurus izin kerja itu enggan membeberkan gaji yang ia terima di Spanyol.
Keinginan Arthur untuk membela timnas juga ditegaskan konsultan media Arthur, Richard Buntario. “Jika ada yang menawarkan untuk memperkuat Timnas, Arthur pun tidak akan menolak,” terangnya.
Selain mengikuti seleksi timnas U-23, Arthur juga pernah mengikuti seleksi untuk tim SAD, yang dititipkan di liga Uruguay. "Saya juga pernah bergabung tim SAD untuk dikirim Uruguay di bawah pelatih Cesar Payovic. Tapi tidak boleh sama orang tua dan menyuruh melanjutkan studi di Inggris. Saya cuma latihan dua kali saat itu," ungkap pemain yang namanya tercantum dalam skuad U-19 Espanyol itu.
Baca Juga :
Catatan Rekor Pertemuan Indonesia X Malaysia Sepanjang Sejarah SEA Games